OBJECT STYLE
Object Style adalah setting properties obyek bagaimana kita akan melihat obyek-obyek yang kita buat. Ini hampir sama dengan setting warna, jenis line ketebalan line yang kita buat di AutoCAD baik dengan Layer maupun dengan ctb dan stb. Namun tidak seperti Autocad yang obyeknya hanya garis dan titik, kita tidak bisa secara langsung mengubah properties tersebut selagi membuat obyeknya.
Untuk penjelasan lebih lengkap saya akan memberikan contoh dengan gambar dibawah ini :
Dalam model Revit diatas, obyek Wall dan Kolom mempunyai warna dan ketebalan yang sama. Untuk membuat visualisasi yang lebih jelas jika kita zoom out sampai obyek mengecil dalam layar, kita bisa membuat ketebalan maupun warna antara 2 obyek itu berbeda.
Untuk itu yang kita lakukan adalah ke tab menu Manage kemudian click Object Style.
Kemudian kita akan atur warna dan ketebalan garis berdasarkan obyeknya dari windows Object Style yang terbuka. Disini saya akan membuat wall berwarna biru dan kolom berwarna magenta dengan ketebalan garis yang sedikit lebih tebal:
Dan hasil yang didapat adalah seperti ini :
Kemudian pertanyaan bagi teman - teman adalah "Bagaimana mengatur ketebalan garis dan warna pada saat plot/print gambar dalam revit?" Karena jika dalam AutoCAD kita bisa mengaturnya dengan plot syle (ctb). Nah di dalam Revit kita bisa mengaturnya langsung di dalam properties viewnya di bagian Visibility / Graphics Overrides
Hanya saja jika kita meng-edit Visibility/Graphics Overrides secara satu pers satu tiap view akan memakan waktu yang lama dan berulang - ulang kita lakukan. Untuk itu posting selanjutnya adalah mengenai pembuatan view template. Dengan View Template ini, kita tidak hanya tanpa menlakukan edit visibility satu per satu namun juga bisa membuat view otomatis mempunyai template. Misalnya ketika kita membuat section untuk detail, otomatis view template langsung akan diapikasikan dalam view tersebut.